Sabtu, 02 Juli 2016

KODRAD YANG DIGAUNKAN



Seperti burung-burung yang terbang di udara
Waktu serasa bersayap angin mengepak
Berhembus bersama awan-awan
Menciptakan mendung di sudut-sudut langit

Tak dapat lagi kuputar seluruh waktu
seperti sebuah haluan menjadi buritan
Setelah terlanjur kutahu, jika di palka
Masih ada laut menyimpan gelombang
Ternyata ada yang tak pernah tersandarkan

Tetapi bukan harapan, juga bukan keputusasaan
Bukan juga sebuah catatan harian tak terbaca
Untuk terus dihafalkan sebagai cerita
Tanpa awal dan akhir untuk selalu dikisahkan

Sudah telalu lama aku menjelmakan diriku
Menjadi peri untuk semua impian
Ketika kutahu tak ada bulan di ranting malam
Dan matahari membatangkan siangnya
Aku hanya ingin kelembutan dan kehangatannya

Maka biarlah, langit, laut dengan kisahnya sendiri
Malam dan siang menjadi peristiwa ruang dan waktu
Di mana aku terjaga dan terlelap, jika kodratku
Telah digaunkan bukan untuk dicabikan dan dinistakan

DENPASAR 29 06 2016 - ilustrasi from google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar