Senin, 27 Agustus 2018

BEACH


di atas pasir pantai kuta
masih ada jejak lautmu
ada buih dan gelombang
membuatku selalu terdampar
tanpa pernah kutahu
di mana harus menambatkan
semua kenangan
bukan sekadar kerinduan
untuk datang dan pergi


di atas bentangan pantai sanur
masih ada kisah tertambatkan
untuk tidak sekadar diceritakan
dalam bahasa puisi dan prosa
tanpa pernah kutahu
di mana awal dan akhirnya
setiap percakapan
kecuali menautkan tatapan
bukan sebagai nelayan
menambatkan perahu
di sepanjang bibir pantai terbuka

di tepi pantai berdinding pandawa
gema ombak suaramu memantul
tak perduli pada terik
dan pasir yang berkilau
jika semua tak ada yang sia-sia
kecuali yang terpahat
pada dinding jiwa yang abadi
tanpa menyebut atas nama cinta
tempat mengurai segala duka
menjadi gema tertawa bersama
di dalam suka tak ada habisnya

di tepi pantai tanah lot senja mengatup
dalam drama tarian kecak
di mana cinta dan prahara
tak pernah usai dipentaskan
kecuali untuk terus dilakonkan
sebagai anak manusia dengan kodratnya

Denpasar 13 06 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar